SUBANG, SINFONEWS.com
“Pementasan pagelaran kolosal tematik pelajar subang 2019 ini mengangkat tema sejarah subang yang berjudul cerita Alibi Sakura Hitam (ASAHI)”
WAKIL Bupati Subang Agus Masykur Rosadi, S.Si., MM menghadiri kegiatan pementasan pagelaran kolosal tematik pelajar Subang 2019 ke-V di aula Pemda Kabupaten Subang.
Pementasan ini merupakan kado pelajar Subang dalam rangka HUT Subang ke 71 tahun. Kegiatan ini juga di ikuti sebanyak 21 sekolah mulai dari siswa SD,SMP,SMA/SMK Se Kabupaten Subang.
Pementasan pagelaran kolosal tematik pelajar subang 2019 ini mengangkat tema sejarah subang yang berjudul cerita Alibi Sakura Hitam (ASAHI), di selenggarai oleh Soebang Poenja Tjerita (ESPETE) yang di produser oleh Fitria Mahendra dan sutradara AJ Team.
Wakil Bupati dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga memiliki siswa siswi yang mempunyai talenta talenta seni, saya menitipkan kepada seluruh kepala sekolah untuk selalu mensupport siswa siswa yang mempunyai talenta. Saya juga mengingatkan kepada seluruh pemeran setelah selesai pementasan ini harus semakin semangat belajarnya. Tingkatkan kembali prestasi di masing masing sekolah.
Wabup juga berharap kepada seluruh orang tua siswa untuk mengizinkan dan mendukung siswa siswi yang tampil di kegiatan pagelaran kolosal tematik pelajar subang 2019.
Laporan : NIENSINFO