Laporan: IDA SINFO I Editor : RYAN S KAHMAN
“Kegiatan penyambutan yang di laksanakan dengan saat sederhana dengan meneratpkan Protap Protokol Kesehatan, mengingat pandemi Covid-19 sampai dengan saat ini belum berakhir”
SINFONEWS I GORONTALO -LAPORAN kesatuan Polri merupakan hal yang harus di laksanakan pada saat pergantian Kapolda lama kepada Kapolda baru, guna untuk mengatehui bagaimana situasi Polda menjelang akhir pelaksanaan tugas pejabat lama.
Hal ini di lakukan agar pejabat yang baru, bisa mengetahui apa yang harus di laksanakan kedepan.
Laporan kesatuan Polda Gorontalo saat di sampaikan oleh Karo Rena Polda Gorontalo, Kombes Pol Suratno, SIK, M.Si, Karo Rena memaparkan seluruh situasi Polda Gorontalo dan Provinsi Gorontalo, bertempat di Aula Rupatama Polda Gorontalo,
Irjen Dr.M. Adnas, M.Si saat memberikan sambutan menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pejabat utama Polda Gorontalo, dimana selama beliau menjabat hubungan terjalin antara seluruh pejabat layaknya, Kaka Adik. Hal ini merupaka kebanggan tersendiri bagi Irjen Pol M Adnas selama melaksanakan Tugas sebagai Kapolda Gorontalo.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Irjen Pol M Adnas juga menyampaikan kepada seluruh pejabat utama Polda Gorontalo agar kedepan bisa membantu Kapolda baru dalam hal pelaksanaan tugas agar Polda Gorontalo bisa berjalan lebih baik lagi.
Kegiatan laporan kesatuan di akhiri dengan di tandainya penyerahan berita acara laporan kesatuan oleh Irjen Pol Dr.M Adnas, M.Si kepada pejabat Kapolda yang baru, Irjen Pol Dr Akhmas Wiyagus, SIK, M.Si, MM bertempat di Aula Rupatama Polda Gorontalo.
Sementara itu, Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Dr Akhmad Wiyagus, SIK, M.Si, MM dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Irjen Pol Dr, M Adnas M.Si dari awal serah terima jabatan yang di laksanakan di Mabes Polri hingga sampai dengan hari ini berjalan baik, aman dan lancar.
Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Dr Akhmad Wiyagus, SIK, M.Si, MM juga menyampaikan bahwa apa yang telah di sampaikan oleh Karo Rena Polda Gorontalo, saat laporan kesatuan tersebut, Kapolda akan melanjutkan Program kerja Irjen Pol Dr.M Adnas M.Si untuk kemajuan Polda Gorontalo kedepan, ” tutupnya.
Sementara itu, Kabid Humas Poldas Gorontalo Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono, SIK saat itu hadir pada laporan kesatuan, juga menyampaikan Bahwa kegiatan penyambutan yang di laksanakan dengan saat sederhana menerapkan Protap Protokol Kesehatan, mengingat pandemi Covid-19 sampai dengan saat ini belum berakhir.
Di tempat yang sama, Kabid Humas Polda Gorontalo, Kombes Pol Wahyu Tri Cahyono, Sik juga menyampaikan, ” Bahwa Saat Laporan kesatuan Kapolda yang baru akan melanjutkan program yang telah di laksanakan oleh Kapolda yang lama, ” pungkas Wahyu (***)