Laporan : NOERAJAT I Editor : RYAN S KAHMAN
“Setelah sempat disinggung persoalan tenaga kerja, H Ahmad Zamakshyari. Atau kerap dipanggil dengan sapaan Kang Jimmy dirinya yakin dan optimis akan menjadikan Kabupaten Karawang bebas pengangguran”
SINFONEWS I KARAWANG – PARTAI Gerakan Indonesia Raya GERINDRA, laksanakan fit and proper tes cabup dan cawabup di kantor DPC Desa Klari, Kecamatan Klari, Karawang. Rabu, (24/06)
Fit and proper tes dihadiri 5 kandidat Bacalon yang akan maju menahkodai partai Gerakan Indonesia Raya di pilkada 2020, tepatnya di bulan Desember mendatang.
Sejumlah nama besarpun tak luput dari incaran awak media untuk pemaparan visi dan misinya, salah satunya sang penantang petahana Dr Cellica Nurrachadiana yaitu H Ahmad Zamakshyari yang sekaligus masih menjabat wakil bupati periode 2015 – 2020.
Setelah sempat disinggung persoalan tenaga kerja, H Ahmad Zamakshyari. Atau kerap dipanggil dengan sapaan Kang Jimmy dirinya yakin dan optimis akan menjadikan Kabupaten Karawang bebas pengangguran
Dikatakan Kang Jimmy, setiap perusahaan diwajibkan menyerap tenaga kerja asal Karawang minimal 30 orang kelulusan baru.
“30 orang lulusan baru harus terserap menjadi tenaga kerja di setiap perusahaan yang ada di Kabupaten Karawang. Dan dari 1586 pabrik di Karawang diwajibkan Menjadi bapak asuh dari lulusan pelajar baik SMK atau SMA, kalau perusahaan mampu menyerap 30 orang dari kelulusan siswa baru, maka insya Alloh pengangguran di Karawang akan berkurang,” tegasnya
Selanjutnya dikatakan ketua Badan Pemenangan Pemilu Kepala Daerah BAPPDA partai Gerindra Danu Hamidi, dari kelima cabup akan diserahkan ke DPD propinsi partai Gerindra.
“Hari ini partai Gerindra melaksanakan Fin and proper tes enam bakal calon Bupati dan Salahsatunya bakal calon wakil bupati periode 2020 – 2025. Kelima calon Bupati diantaranya H Ahmad Zamakshyari, H Zaenal Arifin, H Omon Suryana, H Daday Hudaya. Dan Salah satunya H Ajang Sopandi Yang akan menjadi calon wakil bupati.
Lebi lanjut dikatakan ketua Badan Pemenangan Pemilu Kepala Daerah BAPPDA, untuk yang tidak bisa mengikuti fit and proper tes akan melaksanakan di DPD propinsi hari Jum’at
“Hari ini ada satu orang yang tidak bisa mengikuti fit and proper tes yaitu Hj Gina Fadlia Swara, dan beliau akan melaksanakan fit and proper tes di DPD propinsi partai Gerindra,” imbuhnya. (***)