“Safari Ramadan ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Kami sangat berterima kasih atas sambutan luar biasa yang diberikan melalui prosesi adat Mopotilolo. Semoga kebersamaan ini terus terjalin untuk kemajuan Pohuwato,” tambah Bupati
POHUWATO | USAI mengikuti prosesi Mopotilolo di tiga kecamatan yang ada di wilayah barat Pohuwato, Bupati Saipul A. Mbuinga, dan Wakil Bupati, Iwan S. Adam melakukan buka puasa bersama di Masjid Besar Al-Munawwarah Kecamatan Popayato, Senin, 17 Maret 2025.
Buka puasa bersama di Kecamatan Popayato itu sesuai jadwal safari Ramadan Pemda Pohuwato yang dirangkaikan dengan pelaksanaan adat Mopotilolo kepada Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato.
Hadir pada buka bersama itu. para pejabat, forkopimca, serta jemaah Masjid Al-Munawwarah dan masyarakat setempat. Sebelum berbuka puasa, kegiatan diisi dengan tausiah Ramadan, serta dilanjutkan salat Magrib berjemaah.
Bupati Saipul A. Mbuinga mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya terhadap sambutan hangat masyarakat di wilayah barat Pohuwato.
Ia juga menekankan pentingnya menjaga kebersamaan serta memperkuat tali silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat, terutama dalam momentum Ramadan yang penuh berkah ini.
“Safari Ramadan ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Kami sangat berterima kasih atas sambutan luar biasa yang diberikan melalui prosesi adat Mopotilolo. Semoga kebersamaan ini terus terjalin untuk kemajuan Pohuwato,” tambah Bupati.
Wakil Bupati Iwan S. Adam juga menambahkan bahwa kegiatan safari Ramadan menjadi momen yang tepat untuk mendengar langsung aspirasi masyarakat.
“Safari Ramadan ini menjadi sarana bagi kami untuk lebih dekat dan memahami kebutuhan warga,”ungkapnya.
Safari Ramadan Pemda Pohuwato akan terus berlanjut ke kecamatan-kecamatan lainnya sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.***