Pewarta : NINA SUSANTI | Editor : RYAN S KAHMAN
“Sukses terus kicau mania Majalengka, Sebanyak 34 kelas di Majalengka, Kalau untuk peserta yang mengikuti perlombaan ini, mencapai 2000 lebih peserta. Bantu jaga kondusifitas, dan juga Kamtibmas,” harapnya.
MAJALENGKA | DALAM Rangka menyambut HU T Bhayangkara Ke-76, Polres Majalengka Polda Jabar menyelenggarakan Lomba burung berkicau dengan system penjurian menggunakan Juri RGN (Radja Garuda Nusantara), Minggu (26/06).
Hadir dalam kegiatan Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Edwin Affandi, Wakapolres Majalengka Polda Jabar Kompol Firman Taufik, Para PJU Polres Majalengka Polda Jabar, Ketua dan Pengurus RGN (Radja Garuda Nusantara.
Ribuan peserta tampak antusias mengikuti lomba burung berkicau yang diselenggarakan oleh Kapolres Majalengka Polda Jabar Cup 2022.
Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Edwin Affandi mengatakan, kegiatan lomba burung tersebut untuk memeriahkan acara HUT Bhayangkara Ke-76 tahun, serta ini merupakan lomba pertama yang diadakan oleh Polres Majalengka Polda Jabar.
“Terimakasih kicau mania Majalengka yang sudah hadir, dan turut memeriahkan HUT Bhayangkara. Lomba kicau mania sangat baik untuk dijadikan ajang silaturahmi, dan turut melestarikan burung dari kelangkaan atau punah,” ujar Kapolres.