Scrool Untuk Membaca
banner 325x300
banner 970x250
Politik

‘Waduh’ Sekolah Banyak Yang Rusak, Bupati Mau Pangkas Anggaran Perbaikan Sekolah

0
×

‘Waduh’ Sekolah Banyak Yang Rusak, Bupati Mau Pangkas Anggaran Perbaikan Sekolah

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua I DPRD Kab. Karawang Hj. Sri Rahayu Agustina Suroto, SH
banner 325x300

KARAWANG, SINFOnews.com

“Di Tahun 2019 akan datang diusulkan Pemkab Karawang sekitar 25 Milyar untuk anggaran perbaikan sekolah”

banner 325x300

DPRD Kabupaten Karawang Jawa Barat, meminta Pemeitah Daerah Karawang tidak melakukan pemangkasan alokasi anggaran untuk perbaikan sekolah pada Tahun 2019. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua I DPRD Kab. Karawang Hj. Sri Rahayu Agustina, SH

Menurutnya, pemangkasan anggaran tersebut, bisa mengancam sekolah yang kini mengalami kerusakan tidak mendapat perbaikan

“Hal ini bisa mengakibatkan sekolah sekolah yang rusak, terancam tidak mendapat perbaikan,” jelas Hj. Sri Rahayu Agustina, SH disela-sela peresmian RKB SDN Tirtasari III Kec. Turtamulya Karawang baru baru ini.

Ditambahkannya, meski pemangkasan tersebut baru sebatas pembahasan dalam badan anggaran DPRD Kabupaten Karawang, akan tetapi DPRD dipastikan tetap mendorong agar alokasi anggaran bagi perbaikan sekolah tidak dilakukan pemangkasan.

“Alokasi Anggaran perbaikan sekolah di Tahun 2018 yang bersumber dari APBD mencapai 50 Milyar, sementara di Tahun 2019 akan datang diusulkan Pemkab Karawang sekitar 25 Milyar,” ungkapnya.

Wakil Ketua I DPRD Karawang menegaskan alasan tidak dilakukan pemangkasan karena selama ini masih banyak ruang kelas dan bangunan sekolah di Karawang yang masih membutuhkan perbaikan. Pasalnya jika dilakukan pemangkasan, akan banyak sekolah yang saat ini mengalami kerusakan terancam tidak mendapat perbaikan.

“Tahun 2018 dengan Alokasi Anggaran Perbaikan 50 Milyar masih banyak sekolah rusak yang belum terkafer, apalagi kalau dipangkas,” tandasnya.

Hj. Sri melanjutkan, dari informasi yang diterima. Di Kabupaten Karawang ini masih ada sebanyak 114 ruang kelas dan bangunan sekolah yang menjadi prioritas untuk dilakukan perbaikan. Sementara sekolah yang mengalami rusak ringan dan rusak sedang jumlahnya mencapai seribu lebih.

“DPRD Karawang, akan tetap mendorong agar Pemerintah  Kabupaten Karawang tidak melakukan pemangkasan anggaran perbaikan sekolah,” pungkasnya.

Seperti diketahui, pada angaran tahun 2018,  alokasi anggaran perbaikan sekolah seperti pembangunan ruang kelas baru atau rehabilitasi bangunan sekolah mencapai 50 milyar yang berasal dari APBD,  sementara pada tahun anggaran 2019 yang akan datang Pemerintah Kabupaten Karawang mengusulkan anggaran perbaikan sekolah sekitar 25 milyar rupiah.

Laporan : BANGSINFO

Print Friendly, PDF & Email
banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *